Sunday, January 22, 2012

Arti dan Makna Sempurna dan Kesempurnaan

Berbicara tentang sempurna, memang saya setuju bahwa di dunia ini tidak ada yang sempurna, termasuk manusia. Kesempurnaan mutlak hanya milik sang pencipta (Allah SWT).
Tetapi dibalik ketidak sempurnaannya, manusia masih memiliki kelebihan dibandingkan mahluk yang lainnya. 
Manusia memang mahluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna karena memiliki akal dan pikiran. Tetapi manusia-manusia itu sendiri tidak ada yang sempurna karena semua manusia memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing.
Manusia diberi kekurangan agar bisa belajar dan berusaha untuk lebih baik lagi dari sebelumnya, Manusia diberikan kelebihan untuk menutupi kekurangannya. Itulah alasannya manusia diberikan akal dan pikiran, agar manusia mau belajar dan berusaha menggunakan pikiran dan akal sehatnya.

Indikasi kesempurnaan adalah mencakup segala aspek, sementara nilai sempurna ada pada kemampuan diri. Hakikat manusia adalah utuk lebih baik dari segi apa saja, usaha perbaikan diri selalu ada untuk mencapai kesempurnaan meskipun nilai akhirnya terkadang ironis. Tetapi apapun dengan keinginan unutk sempurna menjadikan manusia sentiasa termotivasi.

Sempurna manusia hanya dalam artian berusaha lebih baik sesuai ukuran tatanan kehidupan, karena senyatanya tak ada manusia yang sempurna. Kesempurnaan yang hakiki hanya milik Allah SWT.

Lalu untuk apa manusia bersusah payah agar terlihat sempurna, padahal tidak ada manusia yang sempurna didunia ini??

Menurut pendapat saya adalah untuk mendapatkan penilaian dari orang lain bahwa kita lebih dari yg lain, agar bisa mendapaykan sesuatu yg kita inginkan. Semua hanya karena ego manusia itu sendiri, berusaha dan terus berusaha menutupi kekurangannya agar bisa terlihat sempurna.


Menurut Anda apa arti sempurna dan kesempurnaan itu??

No comments:

Post a Comment